Buruh Sahabat Airin Deklarasi Dukungan di Pilgub Banten 2024

Buruh Sahabat Airin Deklarasikan Dukungannya.
Sumber :
  • Istimewa

Banten.Viva.co.id - Relawan Buruh Sahabat Airin resmi mendeklarasikan dukungan terhadap pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Banten Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi di Pilgub Banten 2024 di kawasan Citra Raya Kabupaten Tangerang pada, Sabtu, 12 Oktober 2024.

Doa Lintas Agama Menggema saat Haul ke-55 Bung Karno di Banten

Deklarasi ribuan Buruh Sahabat Airin itu berasal dari berbagai pabrik di Banten dan dihadiri langsung oleh Airin Rachmi Diany, selaku Cagub Banten 2024.

Dewan Pengarah Relawan Buruh Tingkat Nasional Evan Lanell Wea, Ketua KSPSI Kabupaten Tangerang Ahmad Supriadi, Ketua Mahkamah Partai Buruh Riden Hatam Aziz, dan tokoh-tokoh aktivis buruh di Banten. 

Usai di PHK, Polri Salurkan 700 Buruh ke Sejumlah Perusahaan

Ketua KSPSI Kabupaten Tangerang, Ahmad Supriadi mengajak seluruh buruh untuk berjuang memenangkan pasangan nomor urut 1 Airin-Ade dalam Pilkada Banten pada November mendatang. 

Menurut Ahmad, sosok Airin merupakan pemimpin yang memiliki komitmen kuat memperjuangkan hak-hak buruh di Provinsi Banten.

Buruh FSKEP Lagi Demo, Ditabrak Anggota DPRD Cilegon Asal Partai Gelora, Begini Penjelasanya

Buruh bersama Airin Rachmi Diany.

Photo :
  • Istimewa

"Kami sangat yakin Airin didukung mayoritas jutaan buruh di Banten, karena kedekatan Airin selama ini dengan gerakan buruh selama memimpin Tangerang Selatan," katanya, Sabtu, 12 Oktober 2024.

Halaman Selanjutnya
img_title